Gerakan Pilar Sampul Baru Berbasis PosyanduGotong Royong pada Bank Sampah BerkahDesa Tepas

Persoalan sampah adalah isu yang kerap muncul dalam pengelolaan lingkungan desa bersih
dan bebas sarang penyakit. Inovasi ini bertujuan membantu Pemerintah Desa Tepas menangani
pengelolaan sampah melalui penyadaran masyarakat akan pentingnya lingkungan yang sehat, rapi,
dan bersih.
Semangat sistem bank sampah “proses tiga langkah” ini telah dituangkan dalam Rencana
Pembangunan Jangka Menengah Desa Tepas Tahun 2020 – 2025 dengan menggandeng perangkat
daerah terkait, pemangku kepentingan, TP PKK Desa Tepas, serta Agen Gotong Royong,
memanfaatkan media sosial sebagai wadah dan sarana layanan pengaduan selain tatap muka.
Kondisi setelah penerapan inovasi ini adalah warga memiliki pengetahuan tentang dampak
sampah sehingga terbentuk kebiasaan baru yaitu aktif memilah sampah dengan prinsip 4R,
menyetorkannya ke bank sampah, menghasilkan produk kerajinan berupa tas, map, dan sandal,
sehingga kondisi lingkungan secara fisik ditandai dengan menurunnya jumlah sampah yang dibuang
ke sungai